Tips Sukses Ujian CPNS
Written By yoyoyo on Rabu, 02 Oktober 2013 | 19.33
Bagi anda yang beberapa waktu lalu sudah mendaftarkan diri untuk menjadi calon pegawai negeri sipil, tentunya sekarang sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti ujian. Nah dalam Peraturan Kepala BKN Nomor 9 Tahun 2012 ada tiga kelompok ujian yang harus anda ikuti yaitu meliputi Tes Wawasan Kebangsaan (TWK, Tes Intelegensi Umum (TIU, dan satu lagi Tes Karakteristik Pribadi (TKP). Masing-masing kelompok soal harus mencapai skor yang ditetapkan, dengan kata lain menggunakan passing grade. Kalau tidak memenuhi, formasi dibiarkan tetap kosong.
“Soal tes CPNS tidak saja untuk menguji kemampuan intelegensia, tetapi juga karakteristik pribadi seseorang, karena sebagai CPNS nantinya harus bisa melayani masyarakat. Selain itu, CPNS juga harus memahami dan menjiwai hal-hal terkait dengan wawasan kebangsaan,” kata Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (SesmenPAN-RB) Tasdik Kinanto kepada wartawan di Jakarta, kemarin (29/9).
TKD dimaksudkan untuk menggali pengetahuan, keterampilan,dan sikap/perilaku peserta ujian yang meliputi wawasan nasional, regional, dan internasional maupun kemampuan verbal, kemampuan kuantitatif, kemampuan penalaran, kemampuan beradaptasi, pengendalian diri, semangat berprestasi, integritas, dan inisiatif.
Untuk tes Wawasan Kebangsaan, ini menilai penguasaan pengetahuan dan kemampuan mengimplementasikan nilai nilai 4 Pilar Kebangsaan Indonesia yang meliputi : Pancasila, Undang Undang Dasar 1945, hineka Tunggal Ika; dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Materi yang diujikan menyangkut antara lain sistem tata negara Indonesia, baik pada pemerintah pusat maupun pemerintah daerah, sejarah perjuangan bangsa, peranan Bangsa Indonesia dalam tatanan regional maupun global, dan kemampuan berbahasa indonesia secara baik dan benar.
Sementara, tes Intelegensi Umum dimaksudkan untuk menilai Kemampuan verbal yaitu kemampuan menyampaikan informasi secara lisan maupun tertulis
Para peserta tes CPNS juga perlu belajar matematika dasar. Karena sesuai Peraturan Kepala BKN Nomor 9 Tahun 2012 itu, juga disebutkan adanya materi kemampuan numerik yaitu kemampuan melakukan operasi perhitungan angka.
Para peserta juga akan diukur Karakteristik Pribadi-nya untuk menilai integritas diri, semangat berprestasi, orientasi pada pelayanan, dan sebagainya.
Sedagkan Tes Kompetensi Bidang (TKB) dimaksudkan untuk mengukur kemampuan dan jabatan atau pekerjaan. Bagi pelamar Guru Matematika misalnya, materi ujian pengetahuan substansi yang berkaitan dengan pendidikan matematika.
Nah, khusus tenaga tertentu, juga ada ujian praktek. Contoh ujian praktek untuk jabatan di bidan. Juga untuk tenaga SAR harus memiliki kemampuan berenang dan mendaki gunung.
Untuk jabatan Pranata Komputer harus memiliki kemampuan mengoperasionalkan dan atau membangun aplikasi komputer
Related Articles
If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.
Label:
Soal CPNS,
Tips Jadi PNS
0 komentar:
Posting Komentar